Advertisement
Manfaat madu untuk kecantikan wajah adalah yang mudah dan simpel untuk anda lakukan dirumah anda sendiri. Anda hanya butuh madu murni dan aplikasikan madu ini kewajah anda setiap saat anda hendak tidur tengah malam atau dikala anda sedang bersantai-santai. Berikut beberapa manfaat madu murni untuk kecantikan wajah dan bibir.
Manfaat Madu untuk Kecantikan Wajah
1. Madu melembabkan bibir dan memerahkan bibirMadu mempunyai manfaat yang luar biasa untuk kecantikan, untuk memerahkan bibir dan melembabkan bibir ambil madu dengan sendok makan dan panaskan hingga berbuih, tunggu hingga madu dingin dan kemudian aplikasikan pada bibir anda secara rutin.
2. Madu mengobati jerawat
Jerawat yang membandel pada wajah anda akan hilang seketika manakala anda menggunakan madu pada kulit anda yang berjerawat. Ketika kulit menunjukkan tanda-tanda jerawat, silahkan langsung oleskan madu padanya dan lihat jerawat anda akan mengempes.
3. Melembabkan kulit wajah
Dengan madu yang anda gunakan selalu pada kulit wajah, maka wajah anda akan kelihatan indah dan lembab serta menunjukkan penampilannya yang halus cantik dan memukau. Cukup madu untuk bahan menghaluskan kulit wajah kalau anda mau menggunakannya secara teratur baik ketika malam atau sinag hari.
4. Manfaat madu memutihkan wajah
Anda kurang percaya diri dengan wajah yang hitam atau kheitaman, kini ada rahasia yang bisa anda gunakan untuk memutihkan wajah yang kusam, hitam. Untuk memutihkan wajah gunakan ramuan yang terbuat dari madu, yaitu 1 sendok madu, 1 sendok almond, satu sendok air aotmeal, dan satu sendok air perasan jeruk nipis. Campurkan kedua bahan hingga berbentuk pasta, dan oleskan pada wajah serta pijat-pijat lembut wajah secara perlahan. Madu akan mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit wajah menjadi lebih bersinar, bersih, dan lebih putih.
Sangat banyak manfaat madu untuk kecantikan yang bisa kita rasakan. Untuk hasil yang maksimal, gunakan secara rutin resep-resep diatas dan anda akan melihat hasilnya yang luar biasa untuk kecantikan kulit wajah anda. Masih banyak manfaat madu yang lainnya yang bisa diperoleh dengan menerapkan madu pada wajah. Insya Allah kami akan mengupdate terus artikel yang berkenaan dengan madu dan lain-lainnya.
Baca juga: cara alami memutihkan kulit terbakar sinar matahari