Latest News

Makanan yang harus di Hindari Menjelang Tidur

Advertisement
carakecantikanwanita - Ada banyak jenis makanan yang harus dihindari mejelang tidur, alasannya adalah makanan ini akan mengganggu tidur dan bisa juga menjadi masalah bagi kesehatan. Sebagaimana dikutip dari solopos.com, ada beberapa macam makanan yang mesti dihindari ketika menjelang tidur. Apa saja, berikut ulasannya

Makanan yang harus dihindari menjelang tidur

1. Makanan gorengan.
Anda sering merasa lapar ketika malam, dan mungkin gorengan adalah salah satu cara nmenghilangkan rasa lapar anda. Tetapi, sebelum anda mengkonsumsi gorengan dimalam hari, perlu diketahui bahwa gorengan adalah makanan yang kaya akan lemah jenuh tinggi. Makanan ini akan sangat susah dicerna dan membutuhkan waktu yang lama. Kalau anda memaksa untuk tetap mengkonsumsi makanan gorengan seperti keripik (junk food) maka perut anda akan bermasakh dan tidak nyaman.
Makanan yang harus di Hindari
Sebagai alternatif anda bisa memakan sayuran kudapan atau kacang-kacanan untuk mengatasi lapar dimalam hari

2. Coklat
Coklat adalah makanan yang mengandung banyak lemak dan gula. Makanan ini akan membuat seseorang terjaga lebih lama dan mengganggu tidur. Lebih-lebih kandungan kafein dalam coklat yang akan menstimulasi anda untuk bergadang dan terjaga lebih lama. Maka hindari mengkonsumsi coklat sebelum tidur.

3. Minuman bersoda
Minuman bersoda adalah jenis munuman sampah yang perlu dihindari, contohnya adalah cola. Cola termasuk minuman bersoda dan mengandung banyak gula. Selain membuat anda gemuk dan berlemak, cola juga akan membuat anda sering buang air kecil ditengah malam. Maka hindari mengkonsumsi minuman bersoda. MInuman ini tidak bergizi, kalaupun anda minum hanya akan menjadi sampah dalam tubuh anda.

4. Makan es krim
Anda pasti salah satu penyuka es krim. Perlu diketahui bahwa makanan lembut ini tidak baik kalau dikonsumsi menjelang tidur. Karena kandungan gula yang banyak dan kandungan lemak dalam es krim akan membuat makanan ini susah dicerna oleh usus.

Lebih lanjut, sebuah penelitian mengungkapkan bahwa mengkonsumsi makanan manis sebelum tidur hanya akan menjadi malapetaka, yaitu mimpi buruk ditengah malam dan akan mengganggu tidur anda, padahal anda harus tidur sebanyak 8 jam sehari semalam, jangan ganggu istirahat anda, karena tubuh anda membutuhkan itu.

Demikianlah makanan yang harus anda hindari menjelang tidur agar tidur anda nyaman dan tidak mendapatkan masalah dengan kesehatan anda dalam jangka waktu panjang. Salam sehat