Latest News

Buah Nangka Bermanfaat untuk Kecantikan

Advertisement
Buah Nangka Bermanfaat untuk Kecantikan - Kenalkah anda dengan buah nangka? Buah yang mirip dengan cempedak ini tidak hanya memiliki rasa yang manis lezat tetapi menyimpan seribu rahasi kecantikan didalamnya. Sungguh beruntung bagi yang tinggal di daerah tropis dengan iklim yang memungkinkan untuk tumbuh berbagai jenis tanaman buah yang kaya akan manfaat untuk kesehatan dan kecantikan.

Didaerah tropis ada banyak buah-buahan yang bisa dinikmati seperti anggur, delima, jambu, apel, jeruk, mangga, mentimun, melon dll. Semua buah ini mengandung manfaat untuk kecantikan. Salah satu buah yang mempunyai banyak manfaat untuk kecantikan adalah nangka. Nangka mudah kita dapatkan baik di kampung-kampung atau dipasaran. Lantas apa saja manfaat buah nangka untuk kecantikan? Mari kita lhat ulasan blog carakecantikan.com seperti yang dikutip dari vemale.com

1. Menghentikan jerawat
Mungkin anda tidak mengira bahwa buah lezat ini bermanfaat untuk jerawat. Nangka yang dihaluskan dan diaplikasikan ke kulit wajah bisa menjadi obat mujarab untuk menghentikan peradangan jerawat anda. demikian yang dilansir dari boldsky.com

2. Mengatasi kulit berminyak
Buah nagka selain bermanfaat untuk jerawat juga sangat membantu menghilangkan minyak berlebihan pada muka. Dengan membuat masker nangka maka minyak pada wajah anda bisa dikontrol sehinga wajah tidak akan keringatan secara berlebihan. Lumatkan atau hancurkan nangka bersama dengan satu sendok makan minyak zaitun, setelah itu oleskan pada wajah yang berminyak, insya Allah minyak bebas dari wajah anda.

3. Menghilangkan kulit belang
Ketika musim panas atau suasana panas seringkali kulit berubah emnjadi hitam dan belang. Untuk mengatasi masalah ini anda bisa menggunakan nangka dan perasan jeruk nipis dan olesi pada kulit anda. Campur kedua bahan tadi sehingga berbentuk pasta, kemudian olesi pada kulit anda.

4. Membuat kulit berkilau
Menggunakan biji nangka kering dengan madu dan susu sebagai masker alami akan membuat kulit anda semakin berkilau. Ini adalah salah satu bahan alami yang ampuh dalam membuat kulit sehat dan cantik.
Baca juga: Cara Memutihkan wajah dengan masker
Inilah 4 tips dan cara memanfaatkan nangka sebagai bahan kecantikan. Kalau anda yang alami kenapa harus yang mahal dan kimiawi. Tetapi kesuksesan anda dalam merawat tubuh agar cantik tidak terlepas dari kerajinan anda dan disiplin anda dalam menerapakan cara-cara alami ini. Semoga bermanfaat

0 Response to "Buah Nangka Bermanfaat untuk Kecantikan"