Latest News

Cara Menghaluskan Kulit kaki Kasar Secara Alami

Advertisement
Cara Menghaluskan Kulit kaki Kasar - Kaki adalah bagian penting dari tubuh, kenapa tidak ! bukankah kaki sangat urgen dalam berbagai aktivitas, hampir semua aktivitas yang kita lakukan tidak terlepas dari bantuan kaki, itulah sebabnya kaki sering keliahtan kasar dan keras, apalagi pada laki-laki. Tetapi kecantikan kaki juga perlu diberi perhatian, untuk menambah penampilan lebih menarik sebaiknya kaki juga perlu di urus agar lebih halus dan tidak kasar.
Cara Menghaluskan Kulit kaki Kasar
image: icaraku.blogspot.com
Bagi anda yang ingin menghaluskan kulit kaki, patut kiranya anda menyimak tips dan cara menghaluskan kulit kaki kasar secara alami ini. Kami sengaja menghasirkan artikel ini mengingat banyak kawan yang bertanya tentang cara mempercantik kaki. OK, langsung saja kita lihat artikelnya dibawah ini.

Cara Menghaluskan Kulit Kaki Kasar

1. Menggunakan sari lemon
Gunakan sari jeruk nipis atau lemon sebagai bahan polesan pada kaki anda agar kulit kaki anda mengkilat dan cerah. Jeruk nipis bisa mengkilapkan dan mencerahkan, sehingga bagus untuk menghilangkan kulit kasar. Setelah menggunakan sari lemon pada kaki, anda cukup membasuhnya dengan air, jangan dicuci dengan sabun karena pada beberapa jenis kulit bisa menyebabkan iritasi.

2. Menggosok kali dengan batu apung
Batu apung bisa dimanfaatkan untuk menghaluskan kaki. Sering-seringlah membersihkan kulit kaki dengan batu apung seperti membersihkan daki pada betis, paha dan aera lainnya. Lebih lagi untuk masalah tumit kasar, gosoklah dengan menggunakan batu apung hingga tumit yang cerah sembuh. Kalau sering mengaplikasikan batu apung maka kulit kasar pada tumit akan hilang.

3. Gunting dan Potong kuku kaki
Jangan pelihara kuku kaki, kuku kaki yang panjang akan mudah menjadi tempat penampungan berbagai kotoran dibawahnya. Selain itu, kuku yang tidak dibersihkan akan rapuh dan menjadi tempat hinggapan jamur sehingga kesehatan kaki tidak terjaga. Kalau kuku anda berjamur, sebaiknya anda membaca artikel kami tentang cara alami menghilangkan jamur kuku.

4. Rendam kaki dengan air garam
Seperti yang telah kami jelaskan pada artikel cara menghilangkan jamur kuku. Merendamkan kaki termasuk hal penting dalam menjaga kesehatan kuku agar tetap sehat dazn cantik. Kalau tidak, maka kuku akan berjamur dan lama kelamaan tercabut dan pasti kelihatannya sangat mengerikan. Dengan merendam kuku atau kaki dalam air garam, maka kaki akan mudah dibersihkan selain juga bisa terhindar dari jamur dan bakteri.

Bagi anda yang ingin mendapatkan kaki halus, terapkan "cara menghaluskan kulit kaki kasar" diatas. Dengan rutin melakukannya maka kaki anda akan bersih, cantik dan halus. Semoga bermanfaat